ads 728x90

Apa Saja Yang Harus Dipertimbangkan Sebelum Kuliah?

Mau Kuliah, Mari Pertimbangkan Dulu Hal-Hal Berikut 

Apa Saja yang harus dipertimbangkan dalam memilih kuliah?
Kuliah di tempat prospektif dan kita senangi akan membuat kita semangat di wisuda

Dalam dewasa ini, setiap orang pastilah menginginkan kesuksesan dalam hidupnya. Beragam cara ditempuh oleh kaum muda sekarang ini. Dari mulai ikut beragam kursus, ikut seminar,dan yang paling banyak adalah melanjutkan kuliah. 

Survei menunjukan bahwa dari 235 juta penduduk Indonesia saat ini, hanya 8.3% yang merupakan lulusan universitas atau akademi. Sedangkan sisanya adalah penduduk yang belum sempat mengecap bangku kuliah.

Kondisi ini tentunya cukup menghawatirkan, karena berarti jumlah penduduk yang benar-benar berilmu relatif lebih sedikit daripada yang tidak. 



Dalam kuliah, selain hanya sekedar kuliah saja. Adabaiknya kita memperhatikan beberapa hal berikut. Agar kuliah yang kita jalani jadi bermakna dan bisa diselesaikan hingga tuntas.

1. Alasan Kenapa Kita Kuliah
Apa Saja yang harus dipertimbangkan dalam memilih kuliah?
Faktor Internal sangat mempengaruhi keseriusan Kuliah kita

Telisik lagi, apakah alasan kita kuliah sekarang. Apakah karena dorongan untuk maju, apakah karena dipaksa orang tua atau karena ingin dapat diterima sebagai menantu idaman?

Kenapa kita harus melihat alasan ini sebelum memulai kuliah? Karena, aslinya proses kuliah ini cukup berat, apalagi bagi para karyawan yang hanya memiliki waktu sisa dalam kuliahnya. 
Kalau seseorang yang kuliah hanya karena terpaksa oleh orang tuanya atau hanya karena ingin diangkat mantu maka nantinya kuliahnya akan terasa berat dan melelahkan. Kalaupun lulus yah hanya sekedar lulus saja. 

Berbeda halnya dengan orang yang kuliah karena motivasi dalam dirinya, maka tidak ada apapun yang dapat membuatnya berhenti kuliah ataupun menunda-nunda tugas kuliah. Dari sini akan tercipta semangat kuliah yang membara yang berujung pada si mahasiswa yang benar-benar ahli dan menguasai materi kuliah yang dia pelajari.

2. Dimana Lokasi Kuliah Anda? Strategiskah
Apa Saja yang harus dipertimbangkan dalam memilih kuliah?
Jayabaya adalah Salah satu contoh kampus yang mudah dijangkau

Lokasi tempat kuliah juga turut menentukan kesuksesan kita. Lokasi kampus yang terlalu dekat dengan keramaian akan sungguh mengganggu jikalau ujian tiba. Karena kita yang sedang berkonsentrasi mengerjakan soal ujian bisa jadi hilang konsentrasinya karena kebisingan, suara klakson dan lainnya.
Lokasi yang terlalu terpencil juga akan menyulitkan proses kuliah. Karena nantinya kita akan kesulitan sendiri menggapai kampus tempat kita belajar. Belum lagi jika ada barang yang tertinggal dirumah. Duh.. kebayang ga sih harus bolak balik ketempat terpencil.
Saran dolan sih, pilihlah kampus yang berlokasi di area yang mudah dijangkau namun tidak terlalu ramai atau bukan merupakan di pusat keramaian.

3. Punya Budget berapa?
Apa Saja yang harus dipertimbangkan dalam memilih kuliah?
Sisihkanlah Budget untuk kuliah Sejak dini

Yang namanya menuntut ilmu, pastilah memerlukan biaya. Walaupun judulnya mendapatkan beasiswa, tentunnya si mahasiswa ujung-ujungnya tetap harus mempersiapkan uang saat kuliah juga. Karena biasanya beasiswa hanya untuk biaya semesteran atau SPP dan belum termasuk ongkos transportasi, makan dan alat tulis.
Jangan memaksakan diri untuk masuk ke universitas yang mahal. Karena nantinya kita sendiri bahkan orang tua kita akan ikut kerepotan ketika membiayai kuliah kita.

Intinya sih.. Sesuaikan dan pertimbangkanlah kuiah yang kita pilih dengan Budget yang kita miliki. Btw.. di Jayabaya Biaya kuliahnya bisa dicicil lho

4. Beneran Minat Sama Jurusan ini?
Apa Saja yang harus dipertimbangkan dalam memilih kuliah?
Kalau ga Minat Sama Mata Kuliah yang diambi, di jamin akan cepet ngantuk

Ingat, memilih jurusan kuliah itu tidak seperti memillih menu makan siang. Yang pengaruhnya hanya sebentar dan kalau salah makan hanya sekedar sakit perut dan mencret. Ooo Tidak seperti itu kawan.
Kuliah adalah proses yang cukup panjang, dan jika kita tidak benar-benar menaruh minat pada jurusan yang kita ambil. Percaya deh., Proses 4 tahun ini akan jadi sangat melelahkan dan membosankan.
So daripada nantinya kita bosan dan jadi males kuliah, lebih baik pikirkan matang-matang apa sih jurusan yang kamu senangi?

5. Prospektif ga sih Jurusan yang kamu ambil?
Pak Bambang Widjajanto - Pimpinan KPK Jebolan Universitas Jayabaya


Oke, kali ini Let's Be Real!
Seseorang akan kuliah karena dia ingin maju dalam kehidupannya. Bukan sekedar mengisi lembaran kertas ijazah saja. 

Dalam hal masa depan, kita juga harus mempertimbangkan apakah kuliah yang kita ambil ini cukup prosepektif untuk masa depan kita? Karena pastilah setiap orang memiliki cita-cita dan impian yang ingin diwujudkan.

Jangan mengambil jurusan kuliah karena ikut-ikutan temen. Bro.. Anda ga akan selamanya bareng-bareng sama temen Anda. "Life is Yours men".

Dan lagi, jangan mengambil jurusan kuliah yang sekiranya sulit prospeknya seperti jurusan bahasa hewan atau jurusan mitos. Come on, Anda kuliah pakai biaya kan?

6. Dosen berkualitas akan menelurkan Mahasiswa yang berkualitas
Apa Saja yang harus dipertimbangkan dalam memilih kuliah?
Jangan Cuma Pilih Kampus dengan Dosen yang Kece

Ingat dan pertimbangkan, buah tidak akan jatuh jauh dari pohonnya.
Apabila dosen yang mengajar kita adalah dosen asal comot, yang hanya pintar berteori namun tiada ada isinya. Yakinlah, bahwa nantinya si Mahasiswa yang dicetak akan seperti itu. dan sebaliknya, jika dosen yang mengajar adalah seseorang berpendidikan tinggi dan juga yang pernah terjun lansung ke lapangan maka ilmu yang diberikannya akan lebih berkualitas.

Sehingga, dolan menyarankan bagi kawan-kawan yang mau kuliah untuk meneliti terlebih dahulu tentang data para dosen yang akan mengajar di tempat kuliah yang kita pilih. Ingat,, Dosen Anda akan menentukan masa depan kuliah Anda juga lho.

7. Pilihlah Tempat Kuliah dengan Lingkungan yang Membangun
Jangan Kuliah di Kampus yang Hobinya Demo doang. Ingat Kita punya hal yang harus kita perjuangkan

Last but Not Least, pilihlah tempat kuliah dengan lingkungan yang membangun. Perlu kita pertimbangkan, bahwa seseorang dibentuk salah satunya adalah dari lingkungan tempat dia besar. 
Jika lingkungan tempat kita kuliah diisi oleh orang-orang yang konsisten mau maju dan taat pada agama. Niscaya kita juga akan terbawa pada arah yang sama. Dan sebaliknya jika lingkungan tempat kuliah kita hanya diisi oleh anak-anak mahasiswa brutal, hobi mabok, dan demo-demo ga jelas.. Ya cepat atau lambat Anda pasti terbawa kearah sana juga. So.. Pilihlah tempat kuliah dengan Lingkungan positif.

Oke.. dolan sudah membahas 7 hal yang harus dipertimbangkan ketika mau kuliah. Dan mohon maaf kalau bahasan dolan kali ini ga pake becandaan hehe.. soalnya masalah kuliah adalah masalah masa depan. Dan jangan deh bercanda sama masa depan.. :)

Btw, jika Anda ada seorang karyawan dan berada di daerah jakarta. Anda bisa mempertimbangkan 5 kampus berkut untuk jadi tempat kuliah Anda. Atau jika Anda ingin mengambil jurusan teknik kimia, silahkan baca artikel berikut.

Dan buat kamu yang bingung mau kuliah dimana? Coba deh main ke Jayabaya.atau bisa tanya2 dulu ke bagian pendaftarannya di 0812 969 2478 atau di 0818 0819 8281
Sekian postingan dari dolan tentang apa saja yang harus dipertimbangkan sebelum kuliah mudah mudahan menjadi informasi yang berguna bagi rekan-rekan sekalan :).

Salam Dolan Ganteng
Apa Saja Yang Harus Dipertimbangkan Sebelum Kuliah? Apa Saja Yang Harus Dipertimbangkan Sebelum Kuliah? Reviewed by Mr.Anggi on 06.19 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.